Senin, 07 Juli 2014

Cara Menguruskan Badan Tercepat Alami



Mencari cara menguruskan badan secara cepat dan alami tanpa perlu mengkonsumsi obat – obatan ?? beragam cara banyak tersebar dimana – mana, baik sebuah cara yang sifatnya tradisional dengan meminum jamu atau ramuan yang telah diracik khusus, obat kimiawi yang sebenarnya kurang baik jika terlalu sering dikonsumsi, aerobik dan masih banyak lainnya. Tak heran jika tips dan trik dalam hal ini banyak diburu terlebih kaum wanita yang mendambakan tubuh yang indah langsing mempesona. Namun bagaimanakah sebetulnya cara yang lebih efektif itu ? Mari kita lihat beberapa kesimpulan berbagai cara yang mudah alami dan menyehatkan.

1. Mindset ( pola pikir )
cara menguruskan badan
Kenapa pola pikir menjadi point utama pembahasan ini ?? justru inilah yang paling penting ketika kita hendak menjalankan program diet yang sudah pasti membutuhkan jangka waktu yang tidak sedikit. Para psikiatri mengatakan, kesalahan utama bagi seseorang yang ingin langsing adalah sikap terburu – buru ingin langsung mendapatkan hal yang di inginkan dalam waktu sekejap. Jika kita ber-mindset demikian, dapat dipastikan tidak konsisten dengan diri sendiri dalam menjalaninya. Karena biasanya kita cenderung bosan dan jenuh jika apa yang kita harapkan ternyata tidak secepat yang kita alami. Namun percayalah jika mempunyai sikap komitmen, perlahan tapi pasti akan mendapatkan hasil yang baik. Keduanya adalah yang menjadi penghalang mindset cara menguruskan badan , bahwa kurus atau langsing itu susah. Ini yang perlu kita dobrak, pemikiran bahwa kita susah langsing menjadikan percuma apapun yang kita lakukan. Dengan mempunyai pemikiran seperti itu secara tidak sadar menegaskan bahwa kita tidak mungkin bisa langsing yang akhirnya usaha kita sia – sia dan gampang menyerah. Ubahlah cara berpikir kita menjadi lebih positif dan terus menerus berusaha niscaya hasil yang memuaskan akan didapatkan.

2. Pola makan

cara menguruskan badan
Tubuh membutuhkan energi untuk menjalani aktivitas sehari – hari, dan ini kita dapatkan dari makanan yang masuk kedalam tubuh. Point penting dalam makan adalah sebenarnya agar kita mempunyai tenaga saat beraktivitas, bukan kenyang yang dijadikan tujuan. Nafsu makan yang berlebih inilah yang membuat kita tidak dapat mengontrol pola makan yang seimbang sehat. Apalagi makanan yang masuk tidak kita jaga kandungan lemak serta kolesterolnya. Bisa dipastikan tubuh akan melar dan terus cepat lapar bukannya kenyang. Makanan yang baik dan mudah diolah serta dirubah oleh tubuh menjadi tenaga adalah makanan yang sedikit demi sedikit serta kita kunyah dengan baik. Hal ini agar sari makanan yang masuk mudah diserap oleh tubuh dan diubah menjadi tenaga.

3. Pola istirahat atau relaksasi

cara menguruskan badan
Gunakan waktu anda secara seimbang. Tubuh kita membutuhkan istirahat jangan terlalu memforsir dalam bekerja atau beraktivitas. Hal ini dimaksudkan secara alamiahnya tubuh memerlukan waktu jeda dalam memproses makanan untuk diolah. Badan yang terlalu letih dan stress yang berkepanjangan mengakibatkan organ – organ dalam tidak sempurna bekerja memproses makanan, yang pada akhirnya banyak timbunan lemak dan menhambat peredaran darah yang menjadikan kita menjadi cepat gemuk. Istirahatlah yang cukup agar tubuh menjadi sehat dan segar bugar.

4. Hindari soda

cara menguruskan badan
Minuman memang sangat dibutuhkan untuk membantu proses pencernaan. Minuman yang segar apalagi bersoda memang sangat enak jika kita sedang haus apalagi pada saat siang hari yang terik. Namun kita mesti waspada, minuman soda sebenarnya mengandung banyak gula yang bisa menyebabkan kegemukan dan obesitas. Alangkah lebih baiknya jika kita perbanyak minum air putih, disampin g dapat menyegarkan tubuh, air putih dapat menetralkan racun dan membuangnya lewat saluran urine. Tentu saja organ vital seperti ginjal akan menjadi sehat.




5. Buah – buahan dan sayuran

cara menguruskan badan
Perbanyak konsumsi buah – buahan dan sayuran untuk diet yang banyak mengandung vitamin. Ini akan sangat baik sebagai asupan gizi dibanding berlebih makan daging yang lebih banyak mengandung minyak dan lemak.






6. Olahraga

cara menguruskan badan
Biasakan tubuh bergerak dengan berolah raga. Jika kita rutin, badan akan sehat dan pembakaran kalori serta lemak akan menjadi lebih baik. Dan tentunya efek postif yang kita dapatkan adalah tubuh menjadi langsing ideal segar dan bertenaga.
Sekian dari beberapa banyak cara menguruskan badan secara alami mudah dan sehat. Semoga anda mendapatkan manfaat dari tips diatas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar